INFORMASI :

SELAMAT DATANG DI WEBSITE DESA TEPAKYANG. PELAYANAN DI DESA TEPAKYANG HARI SENIN s/d KAMIS DIBUKA MULAI PUKUL 07.30 S/D 15.00 WIB HARI JUM'AT DIBUKA PUKUL 07.30 s/d 11.00 WIB

PELATIHAN KEWIRAUSAHAN BAGI KELOMPOK UP2K MAKMUR JAYA DESA TEPAKYANG

PELATIHAN KEWIRAUSAHAN BAGI KELOMPOK UP2K MAKMUR JAYA DESA TEPAKYANG

Hari ini Kamis tanggal 24  November 2022, para anggota TP PKK desa Tepakyang mengikuti "Pelatihan Kewirausahaan bagi Kelompok UP2K-PKK" dengan jumlah hadir 37 peserta. Turut hadir para TP PKK dari kabupaten Kebumen dan Kecamatan Adimulyo.


Ada 3 materi yang dibahas pada pelatihan ini, yaitu :

PELATIHAN KEWIRAUSAHAAN BAGI PEREMPUAN
Mengapa perempuan mempunyai banyak peluang usaha?
- perempuan sebagai multi tasking
- organisator yang handal
- perempuan lebih telaten
- memiliki kemampuan jejaring (networking)
- negosiator yang handal
- memiliki rasa sensitif dan tanggung jawab yang lebih dibandingkan dengan laki-laki

PERIJINAN DAN PENGEMASAN PRODUK
Langkah-langkah perijinan :
- Mengikuti penyuluhan
- tes uji laboratorium sampel produk
- Survei dari PUSKESMAS
- Dari PUSKESMAS melanjutkan ke MPP untuk mendapatkan NIB (Nomor Izin Berusaha) dan PIRT
- Program sertifikasi halal

Pengemasan
- wadah/kemasan dibuat semenarik mungkin
- tidak diperbolehkan memakai clip/Staples
- menggunakan label/merk/brand
- cantumkan tanggal expired (jika produk merupakan produk olahan)

PEMASARAN
(9 teknik marketing)
- mengetahui target pasar/sasaran
- tetapkan harga produk secara tepat
- pilih tempat strategis
- lakukan teknik dari mulut ke mulut
- gunakan sosial media
- pemberian insentif bagi reseller
- memberikan diskon kepada konsumen
- tawarkan produk dengan bahasa yang sopan dan mudah dimengerti
- ciptakan hubungan baik dengan pelanggan serta menanggapi masukan dari konsumen


Selanjutnya ibu Yuni Budiono selaku Ketua TP PKK kecamatan Adimulyo praktek membuat produk olahan dari singkong yaitu membuat brownies kering dan eggroll dari tepung mocaf (oyek).

AYO JADILAH PEREMPUAN MANDIRI, CERDAS DAN KREATIF DENGAN WIRAUSAHA!!!

Bagikan :

Tambahkan Komentar Ke Twitter

Kebumen Terkini

Tim Validasi Beri Masukan Agar Geopark Kebumen Masuk Unesco Global Geopark
Berkunjung ke Kebumen, Jajaran Pemkab Buton Tengah Belajar Shrimp Estate
Pastikan Kesiapan Masuk UGGP, Geopark Kebumen Dapat Validasi Lapangan dari 3 Kementerian
Cegah Stunting, 905 Warga di Kebumen Dapat Bantuan Jamban dan Tangki Septik
Berikut 14 Ruas Jalan yang Tengah Dibangun Pemkab Kebumen

Arsip KEGIATAN DESA TEPAKYANG

Statistik Pengunjung

Polling 1

Polling 2

Polling 3

Polling 4